Posts

Showing posts from May, 2023

KOPI CANTEL

Image
  KOPI CANTEL Kopi Cantel berada pada Jl.Progo No. 34, Citarum, Kecamatan Bandung Wetan, Bandung. Dapat kalian cari di Google Maps dengan kata kunci "Kopi Cantel'. Kopi Cantel ini memiliki tempat yang kecil tetapi sangat nyaman dan sangat asri untuk dipandang oleh mata. Walaupun memeiliki tempat yang kecil tetapi Kopi Cantel menyajikan tempat yang aesthetic dan memiliki cahaya yang bagus. Menu rekomendai yang ada di Kopi Cantel yaitu Kopi Susu Cantel, Bakmie Sweet Japanese Soy Chicken, Roti Bakar Keju Susu, Nashville Chicken Strip, SamaSama Matter, dan masih banyak lagi. Harga yang ditawarkan oleh Kopi Cantel mulai dari Rp. 20.000,- hingga Rp. 50.000,-.

SAMBAL BAKAR MANG UJANG

Image
  SAMBAL BAKAR MANG UJANG Sambal Bakar Mang Ujang berlokasi di Jl. Sasak gantung No. 19, Balonggede, Kecamatan Regol, Kota Bandung. Kalian juga dapat mencarinya di Google Maps dengan kata kunci "Sambal Bakar Mang Ujang". Di tempat ini menawarkan makanan yang disajikan dengan unik yaitu ayam, bebek, cumi, wagyu, ceker, udang, dan telur dengan sambal bakar yang disimpan dalam cobek. Seperti namanya di sini sambalnya disajikan dengan cara dibakar diatas cobek terlebih dahulu setelah matang baru diberi daging yang kita pesan. Tingkat kepedasan sambalnyapun dapat kita tentukan sendiri. Menu rekomendasi di tempat ini sudah pasti Ayam Sambal Bakarnya yang memiliki cita rasa yang sangat kaya akan rempah disajikan dengan sambal yang pedas diatas cobek yang jika dipegang masih terasa panas. Harga yang ditawarkan disini juga sangat teerejangkau yaitu mulai dari Rp. 18.000,- hingga Rp. 40.000,- untuk varian yang menggunakan daging wagyu.

BEBEK ITEM MAS WANTO

Image
  BEBEK ITEM MAS WANTO Tempat makan Bebek Item Mas Wanto ini memiliki beberapa cabang, tetapi saya disini akan mengulas Bebek Item Mas Wanto yang berda pada Jl. Dipatiukur No. 68-62, Lebakgede,Kecamatan Coblong, Kota Bandung. Kalian juga bisa mencarinya menggunakan Google Maps dengan kata kunci "Bebek Item Mas Wanto Dipatiukur".  Menu rekomendasi ditempat ini tentu saja Bebek Itemnya yang memiliki rasa yang sangat kaya akan rempah-rempah,dengan tekstur daging bebek yang empuk dan tidak alot ataupun amis. Bebek Item Mas Wanto juga menawarkan menu yang sangat beragam yang membuat kita kalap untuk memesan banyak menu. Bebek Item Mas Wanto menawarkan harga mulai dari Rp. 25.000,- hingga Rp. 50.000,-

ICHIYO RAMEN

Image
ICHIYO RAMEN Ichiyo Ramen bertempat di JL. Sultan Tirtayasa No. 11A, Trunojoyo, Bandung. Atau kalian dapat mencarinya menggunakan Google Maps dengan kata kunci " Ichiyo Ramen". Ichiyo menawarkan ramen khas Jepang dengan rasa yang sangat kaya. Iciyo RAmen pula menggunakan konsep seperti restoran ramen yang ada di Jepang, di Ichiyo Ramen pula telah menggunakan teknologi self-service, kita bisa memesan ramen yang kita mau melalui screen yang telah disediakan dan akan selalu ada pelayan yang membantu kita jika kita tidak tahu cara menggunakannya. Di Ichiyo Ramen juga menawarkan free refill untuk menimuan "Ocha Tea" pembeli dapat merefill minumannya sebanyak yang anda inginkan. Rekomendasi menu yang ada di Ichiyo Ramen yaitu, Original Chicken Ramen, Dragon Karubi Us Beef Ramen, dan masih banyak lagi menu lainnya yang sangat menggugah selera. Harga yang ditawarkan oleh Ichiyo Ramen mulai dari Rp. 35.000,- hingga Rp. 100.000,-.

MIE SOOBEK

Image
MIE SOOBEK Mie Soobek salah satu tempat makan biang mie di Bandung dengan rasa yang autentik nusantara. Biang Mie yang di sajikan oleh Mie Soobek semuanya homemade dan setiap hari buat jadi mie yang disajikannya selalu terjaga kualitasnya. Mie Soobek ini bertempat di JL. Sarimadu 28A blok 26, RT 08 / RW 01,Sukawarna, Sukajadi, Bandung. Atau anda dapat mencarinya menggunakan Google Maps dengan kata kunci "Mie Soobek". Mie Soobek ini dulunya hanya melayani orderan online melalui aplikasi, tapi sekarang sudah membuka toko offlinenya yang bertempat di depan rumah owner Mie Soobek ini. Bila kita datang ketempatnya kita dapat melihat proses pembuatan biangmienya, karena seperti yang saya bilang diawal Mie Soobek ini membuat mienya homemade dan dibuat setiap hari yang membuat kualitasnya terjaga. Rekomendai menu yang ada di Mie Soobek ini yaitu, Biang Mie Sei Sapi, Biang Mie Dumpling Sambal Matah, dan Biang Mie Ayam Baso Sapi. harga yang ditawarkan oleh Mie Soobek ini mulai dari har

CAFE KEKINIAN DAN INSTAGRAMABLE

CAFE YOUR BAE CAFE KEKINIAN DAN INSTAGRAMABLE Cafe-cafe di masa kini sudah semakin populer dan bersaing untuk menyajikan tempat yang aestetic karena anak muda lebih tertarik dengan cafe yang indah dan instagramable untuk fotonya, salah satu cafe kekinian yang ada di Bandung yaitu "Your Bae Cafe" yang bertempat di Jl. Pajajaran, Bandung No. 193. Cafe ini baru didirikan pada tahun 2022 pada bulan Oktober. Cafe ini pada pertama pengoprasiannya melakukan promo dengan memberikan diskon kepada pembelinya. Di Cafe Your Bae menyajikan menu makanan dengan harga yang terjangkau. Rekomendasi menu makanan yang ada di Cafe Your Bae yaitu, Roti pangang dengan toping yang bervariasi, Tahu garam cabe, Spicy Chicken Wings, Nasi ayam sambal matah, dan lainnya. Untuk minumannya sendiri yang sangat direkomendasikan untuk di coba yaitu Kopi Susu khas Your Bae, Milky Chocolate, dan Caramel Macchiato.